Makalah Manusia dan Pendidikan | Kesimpulan Makalah Manusia dan Pendidikan | Kesimpulan Manusia dan Pendidikan
Jika sebelumnya telah disajikan Makalah Manusia dan Pendidikan dan Video Manusia dan Pendidikan, maka pada kesempatan kali ini, kajianinformasi.blogspot.com memberikan Kesimpulan dari Makalah Manusia dan Pendidikan.
Kesimpulan
Pendidikan merupakan sarana dalam menumbuh-kembangkan potensi manusia untuk bermasyarakat dan menjadi manusia yang sempurna. Menurut paham eksistensialisme ada sifat manusia yang tidak dimiliki hewan antara lain:
- Kemampuan menyadari diri.
- Kemampuan bereksistensi.
- Pemilikan kata hati.
- Moral.
- Kemampuan bertanggung jawab.
- Rasa kebebasan (kemerdekaan).
- Kesediaan melaksanakan kewajiban dan menyadari hak.
- Kemampuan menghayati kebahagiaan.
Ada tiga lingkungan pendidikan, yaitu:
a. Pendidikan di keluarga
b. Pendidikan di sekolah
c. Pendidikan di masyarakat
Tujuan pendidikan merupakan seperangkat hasil pendidikan yang dicapai oleh peserta didik setelah diselenggarakan kegiatan pendidikan. Tujuan pendidikan dibagi menjadi tiga antara lain:
a. Tujuan Institusional
b. Tujuan Kurikulum
c. Tujuan Pembelajaran
Fungsi pendidikan adalah menghilangkan penderitaan rakyat dari kebodohan dan ketertinggalan. Sehingga orang yang berpendidikan mampu mengatasi berbagai macam permasalahan dalam kehidupannya.
Jenis-jenis pendidikan menurut Suwarno (1985:7-8) antara lain:
1. Menurut tujuannya
2. Menurut lembaga pendidikan
3. Menurut aspek pendidikan
4. Menurut perkembangan peserta didik
5. Menurut metode yang digunakan
Jenis pendidikan dan pengajaran yang terdapat dalam UU No.4 Tahun 1950 Bab V Pasal 6 yaitu:
1. Menurut jenisnya, pendidikan dan pengajaran dibagi atas:
a. Pendidikan dan pengajaran taman kanak-kanak
b. Pendidikan dan pengajaran rendah
c. Pendidikan dan pengajaran menengah
d. Pendidikan dan pengajaran tinggi.
2. Pendidikan dan pengajaran luar biasa diberikan khusus untuk mereka yang memerlukan
Belajar adalah usaha utuk mendapatkan kepandaian. Pengertian belajar menurut Rohayani yakni:
a. Belajar harus menghasilkan perubahan perilaku yang relatif menetap sebagai hasil dari pengalaman.
b. Dalam belajar, harus ada upaya memperoleh kepandaian.
c. Belajar merupakan pengalaman melalui praktik.
d. Perubahan perilaku muncul karena adanya usaha sadar dari si pelajar.
Demikian Kesimpulan Makalah Manusia dan Pendidikan, semoga bermanfaat dan dapat menjadi referensi atau ide dalam membuat makalah Anda.
No comments:
Post a Comment